Banyak orang bilang, Facebook marketing sudah mati. Kemunculan TikTok yang mengubah paradigma dan algoritma di media sosial, ditengarai jadi penyebabnya. Tapi percayalah, Facebook digital marketing belum mati! Well, setidaknya sampai saat ini. Data tidak bohong, lho. Di Facebook, iklan dari produk atau bisnis kamu bisa menjangkau 2 miliar lebih pengguna, yang kira-kira jika dibandingkan dengan populasi di dunia saat ini, itu sekitar 30%-nya. Dan di tengah gempuran TikTok dan YouTube Shorts, Facebook tetap mampu bersaing dengan kompetitif.
Di Indonesia contohnya, dari data International Wordstat pada 2021 lalu, menyebut bahwa pengguna Facebook di Tanah Air mencapai angka 175 juta atau lebih dari 63% populasi masyarakat Indonesia saat ini! Dari angka ini saja bisa sedikit kita simpulkan bahwa meski bermain Facebook cenderung dianggap kolot dan konvensional, nyatanya, peluang untuk berjualan dengan memanfaatkan konten Facebook marketing masih sangat terbuka lebar. Ibaratnya, Facebook kini kolam besar yang dipenuhi banyak ikan dan dengan pemanfaatan Facebook marketing yang tepat sasaran, kamu bisa mendapatkan ikan yang tepat pula.
Nah, untuk bisa ‘mendapatkan ikan’ dengan tepat, pertama-tama kamu harus tahu dulu apa saja tools Facebook marketing yang ditawarkan di platform bikinan Mark Zuckerberg itu. Sebab perlu kamu pahami juga, ada belasan jenis iklan di konteks Facebook Ads yang bisa kamu telaah satu per satu sebelum kamu manfaatkan untuk mengembangkan bisnis kamu.
Selanjutnya, kita mulai telaah satu-satu ya.
Dimulai dari Facebook Feed Ads. Ini adalah layanan Facebook marketing yang menampilkan iklan yang muncul di timeline pengguna baik yang mengakses melalui website atau melalui handphone. Kalau memakai jenis iklan ini, kamu akan lebih mudah menjangkau banyak pengguna di Facebook karena tampilan beranda adalah yang pertama mereka lihat ketika pertama kali mengakses Facebook. Iklan di feed ini sendiri bisa berupa gambar atau video jadi nantinya tools Facebook marketing yang kamu pilih bisa berfokus antara Facebook Feed Image Ads atau Facebook Feed Video Ads.
Yang kedua, Facebook Stories Ads. Ya dari ini, sih, udah kelihatan ya kalau iklan ini memanfaatkan fitur stories yang sudah tersedia di Facebook. Dan sesuai namanya, Facebook marketing jenis ini akan menampilkan iklan produk atau bisnis kamu di tayangan stories pengguna.
Yang ketiga adalah tools Facebook marketing bernama Facebook Carousel Ads. Seperti namanya, carousel memungkinkan kamu mengiklankan bisnis kamu dengan mengombinasikan video dan foto secara bersamaan dalam satu tampilan. Saat ini, Facebook marketing sudah menyediakan pemasangan iklan untuk beberapa iklan sekaligus dengan konsep gambar dan video bisa dilibatkan secara bersamaan.
Keempat adalah Facebook Right Column Ads. Right column sendiri sejatinya istilah yang tak asing bagi pengguna web browser. Pada pengguna web aktif, kamu akan sering menemukan iklan yang berada di sebelah kanan. Di Facebook pun, istilah ini juga sama persis. Iklan ini akan muncul pada kolom bagian kanan pada fitur Facebook Right Column Ads.
Yang kelima adalah Facebook inStream Video Ads. Iklan jenis ini umumnya muncul dengan durasi cukup singkat di tengah video yang kamu tonton di Facebook. Sesekali, ia juga muncul di antara jeda ketika kamu selesai menonton satu video dan ingin ke video selanjutnya. Nah, jenis iklan seperti ini, mengingat durasinya yang cukup singkat saat penayangan, biasanya cocok sekali untuk kamu pakai guna meningkatkan brand awareness dari produk atau bisnis kamu.
Yang keenam adalah tools Facebook marketing bernama Facebook Instant Articles Ads. Acap kali, yangingin kamu iklankan tak melulu produk tapi juga website bisnis yang berisi blog atau artikel terkait bisnis kamu. Bagi kamu yang ingin mengiklankan sejenis ini, Instant Articles Ada bisa kamu manfaatkan karena ia adalah Facebook marketing ads yang berfokus di artikel blog dan sejenisnya.
Selanjutnya nomor tujuh adalah Facebook Marketplace Ads. Ini adalah tools Facebook marketing yang bikin tampilan iklan kamu layaknya tampilan marketplace seperti Shopee dan Tokopedia atau sejenisnya. Iklan berupa gambar dan video yang kamu pasang nantinya akan muncul di beranda Facebook atau di halaman produk.
Yang kedelapan adalah Facebook Network Native Ads. Ini adalah bagian dari Facebook marketing ads yang bertujuan membantu kamu memperluas iklan di luar media sosial. Biasanya, iklan kamu nantinya akan muncul di website mau pun aplikasi mobile tertentu.
Kesembilan adalah Sponsored Message. Nah, tools Facebook marketing yang satu ini digunakan untuk menarik perhatian konsumen atau calon pelanggan kamu agar lebih tertarik dengan produk yang kamu iklankan. Iklan ini akan secara langsung dikirimkan melalui pesan di Facebook Messenger dengan fitur Facebook Ads berupa Sponsored Message.
Yang kesepuluh adalah Facebook Collection Ads. Sedikit mirip dengan Carousel Ads, bedanya adalah, di jenis iklan ini, target pasar yang kamu tuju melalui Facebook marketing dapat melihat detail gambar atau video yang diiklankan mulai dari harganya, spesifikasi lengkap produknya, hingga info-info lengkap lainnya.
Yang kesebelas adalah Facebook Offer Ad. Sesuai namanya, offer di sini adalah kamu mencoba mempromosikan bisnis kamu yang sedang melakukan sale atau diskon. Dengan Facebook marketing ini, kamu bisa menghilangkan satu langkah bagi pembeli dalam bertransaksi dan hasil akhirnya adalah meningkatkan penjualan. Di tools Facebook merketing yang ini, pengguna akan didorong langsung ke tawaran terkait dan bisa langsung melakukan transaksi untuk mengklaim kupon diskon yang kamu tawarkan.
Yang terakhir adalah Facebook Event Ad. Ini berguna bagi kamu yang punya pekerjaan sebagai EO atau Event Organizer. Singkatnya, Facebook marketing yang satu ini berbentu iklan promosi acara. Call to action di iklan jenis ini akan langsung mengarahkan pengguna ke halaman purchasing tiket. Jenis iklan ini bisa membantu sekali jika kamu ingin menyasar kelompok orang tertentu untuk hadir di acara yang kamu adakan.
Nah, itu dia 12 jenis Facebook marketing yang bisa kamu pahami perbedaanya dan digunakan sesuai kebutuhan bisnis kamu. Tentu, tidak semuanya mudah dipahami, oleh sebab itu konten Facebook marketing bisa kamu manfaatkan dengan bekerja sama melalui digital agency seperti IDEOWORKS. Gimana, tertarik mencobanya?